“Indahnya Ibadah Dalam Firman”

Mazmur 119:97-112

M1 = Menerima FT
1. Berdoalah agar saudara menikmati setiap firman Tuhan yang saudara baca dan dengar dan memakai firman Tuhan sebagai penuntun hidup saudara sehari-hari.

M2 = Merenungkan FT
1. Apa bukti bahwa pemazmur sangat mencintai Taurat Tuhan?(12)
................................................................................................................
2. Apa yang terjadi dengan pemazmur setelah ia merenungkan firman Tuhan sepanjang hari?(98-102)
...............................................................................................................
...............................................................................................................
3. Menurut pemazmur, seperti apakah firman Tuhan itu?(105)
................................................................................................................
................................................................................................................
4. Apakah sumpah pemazmur sampai akhir hidupnya?(106-112)
...............................................................................................................
...............................................................................................................

PENGAJARAN
Rick Warren dalam bukunya The Purpose Driven Life mengatakan:”Ada lebih banyak Alkitab yang dicetak pada zaman sekarang dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, tetapi sebuah Alkitab di rak tidaklah berharga. Kalau boleh diterjemahkan lebih sederhana lagi, kalimat ini akan menjadi: sekarang ini Alkitab dapat dengan mudah/gampang kita temukan/beli, bahkan ada yang memberikannya secara cuma-cuma. Namun, apalah artinya Alkitab itu, jika tidak pernah disentuh apalagi dibaca tetapi hanya menjadi pajangan semata untuk menunjukkan kepada orang yang datang ke rumah bahwa saudara adalah orang Kristen?

Banyak orang Kristen rajin beribadah setiap minggu dan mengatakan bahwa ia percaya Alkitab dari awal sampai akhir sebagai firman Tuhan, namun belum pernah membaca satu kitabpun sampai selesai apalagi seluruh kitab dalam Alkitab. Untuk menjadi seorang murid Yesus yang sehat, makan dari firman Allah harus menjadi prioritas utama dalam hidup orang percaya. Banyak orang percaya memiliki kerinduan agar hidupnya dapat menjadi serupa dengan Kristus tetapi tidak pernah mau membaca dan merenungkan firman Tuhan dalam kehidupannya sehari-hari.
Bagian firman Tuhan yang baru saudara baca mengungkapkan betapa pemazmur begitu mencintai firman Tuhan. Dan karena dia begitu mencintai firman Tuhan, maka dia selalu merenungkan firman Tuhan itu setiap hari. Pemazmur menyadari bahwa ketika dia taat merenungkan firman Tuhan dalam hidupnya setiap hari, Tuhan Allah akan menuntun hidupnya sehingga ia akan menjadi seorang yang lebih bijaksana, berakal budi, memiliki pengertian yang melebihi para pengajarnya.
Pemazmur menyadari bahwa firman Tuhan itu sungguh-sungguh akan menuntun langkah hidupnya. Oleh sebab itu dengan yakin dia mengatakan bahwa firman Tuhan adalah pelita bagi kakinya dan terang bagi jalannya. Karena keyakinan itu pula, dia bersumpah untuk tetap berpegang pada firman Tuhan sampai akhir hidupnya. Apa artinya sebuah ibadah jika tanpa disertai dengan ketaatan membaca dan merenungkan firman Tuhan di dalamnya? Ibadah kita kepada Tuhan akan menjadi terasa indah jika di dalmnya ada ketaatan untuk membaca dan merenungkan firman Tuhan.

M3 = Melakukan FT
1. Jadikan ketaatan membaca dan merenungkan firman Tuhan sebagai gaya hidup saudara. Percayalah, ibadah yang saudara jalankan selama ini akan terasa lebih indah ketika saudara taat membaca dan merenungkan firman Tuhan dalam hidupmu!

M4 = Membagikan FT
1. Bagikanlah berkat yang saudara alami ketika taat membaca dan merenungkan firman Tuhan dalam hidup saudara.

“Beribadahlah kepada Tuhan dengan sukacita,
Datanglah ke hadapan-Nya dengan sorak-sorai!” Mazmur 100 : 2

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”