”Menjadi Saluran Kasih”

I Korintus 9:19-23

M1 = Menerima FT

1. Berdoalah agar Tuhan memampukan saudara untuk menjadi saluran kasih bagi sesamamu.

M2 = Merenungkan FT

1. Apa komitmen Paulus dalam pelayanannya? (19b). Apa tujuan Paulus melakukan hal demikian? (19c)

...............................................................................................

2. Apa yang dilakukan Paulus dalam menyampaikan Injil? (20-22)

...............................................................................................

...............................................................................................

3. Mengapa Paulus mau melakukan segala perbuatan itu? (23)

...............................................................................................

...............................................................................................

PENGAJARAN

Dalam bacaan hari ini Paulus menunjukkan teladan tentang prinsip penyangkalan diri demi kepentingan orang lain. Prinsip ini bukan suatu hal yang mudah untuk dilaksanakan. Memang lebih mudah dan aman jika bersikap kaku dalam pelayanan, dengan alasan demi mempertahankan prinsip atau kebalikannya, bersikap longgar pada pelayanan sebagai alasan menutupi keinginan kompromi. Yang Paulus maksudkan jelas bukan yang terakhir ini. Paulus juga tidak menerima sikap yang pertama. Paulus bukan sedang belajar menjadi bunglon, tetapi menjadi hamba Kristus. Ia menaklukkan semua kepentingan dirinya, kebebasan dan haknya dalam upaya mempersempit jurang pemisah antara dirinya dan orang-orang yang dilayaninya demi memenangkan banyak orang bagi Kristus. Dia melepaskan haknya karena mempertimbangkan keyakinan orang lain (Rom 14:15-21), supaya dia tidak membatasi pelayanannya atau menghambat Injil (1 Kor 9:12). Ini tidak berarti mengorbankan prinsip-prinsip Kristen atau berupaya untuk menyenangkan orang lain dengan maksud agar dihargai oleh mereka (Gal 1:8-10).

Paulus menegaskan kesiapannya untuk menyesuaikan diri dengan keyakinan orang-orang yang ditolongnya, asal prinsip Kristen tidak dilanggar. Paulus tahu, jika dia menyinggung orang lain dengan mengabaikan keyakinan hati nurani mereka, pelayanannya kepada mereka demi kepentingan Kristus itu dapat terhambat. Sehubungan dengan kepentingan Injil ini, maka Paulus juga meminta rekan-rekan kerjanya untuk menyesuaikan diri dengan kebudayaan masyarakat yang harus mereka layani (Kis 16:3; Gal 2:3). Penyesuaian diri dengan kebudayaan masyarakat yang belum diselamatkan itu bukanlah sebagai kompromi, melainkan didasarkan atas kebenaran bahwa,”di dalam Yesus hal bersunat atau tidak bersunat tidak mempunyai sesuatu arti, hanya iman yang bekerja oleh kasih.” (Gal. 5:6).

Seperti halnya Paulus, setiap saudara juga dipanggil untuk menjadi pemberita Injil, menjadi saluran kasih yang melaluinya kebenaran Allah bisa mengalir. Itu berarti saudara harus bisa menempatkan diri pada posisi orang-orang yang akan dilayani dengan merendahkan diri saudara, mati terhadap keakuanmu, dan mengosongkan diri. Dengan demikian saudara bisa bergaul dengan mereka, terlibat dalam kehidupan mereka dan memenangkan mereka bagi Kristus. Ketika saudara bisa terlibat dalam kehidupan mereka, maka akan mudah bagi mereka untuk melihat, menerima dan merasakan Injil kasih itu dari apa yang saudara pikirkan, katakan dan lakukan. Dan inilah Injil yang sesungguhnya, yaitu Injil yang bukan hanya sekadar konsep, akan tetapi Injil yang hidup dan nyata dalam kehidupanmu bersama-sama dengan mereka.

M3 = Melakukan FT

1. Carilah orang di sekitar saudara yang selama ini dianggap orang yang sulit, jarang diperhatikan, dan kurang diterima, karena sering berprinsip dan berperilaku berbeda dengan yang berlaku pada umumnya, atau karena minder, suka mendominasi, dll. Temuilah dia dan lakukan satu perbuatan kasih kepadanya.

.....................................................................................

M4 = Membagikan FT

1. Bagikan berkat rohani dan pengalaman yang diperoleh ketika menjalani M3, kepada sahabat rohani atau teman komsel saudara!

”Aku akan memberkati orang-orang yang memberkati engkau,dan mengutuk orang-orang yang mengutuk engkau, dan olehmu semua kaum di muka bumi akan mendapat berkat.” Kejadian 12:3

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”