“Kuasa Dari Sebuah Kesaksian”

Kisah Para Rasul 2:14,22-24,37-40

M1 = Menerima FT

1. Berdoalah kepada Tuhan, mohon Roh Kudus memberi saudara keyakinan akan kuasa kesaksian bagi siapa pun, baik bagi orang percaya maupun mereka yang belum percaya.

M2 = Merenungkan FT

1. Siapa yang berdiri dengan kesebelas Rasul lainnya untuk memberitakan tentang pekerjaan Roh Kudus di tengah-tengah mereka? (14)

...............................................................................................

...............................................................................................

2. Siapakah sebenarnya yang diberitakan oleh Petrus? Apa yang terjadi dengan-Nya? (22-24)

...............................................................................................

...............................................................................................

3. Bagaimana respon orang-orang yang mendengarkan kotbah Petrus? Apakah perintah Petrus kepada mereka? (37-40)

...............................................................................................

...............................................................................................

PENGAJARAN

Setelah janji pemberian kuasa Roh Kudus atas para murid-murid bahwa mereka akan menjadi saksi-saksi-Nya (1:8), maka kemudian Yesus naik ke Surga. Dan setelah kembali diingatkan oleh para malaikat agar mereka bersaksi ke Yerusalem, dan seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ujung dunia, maka dalam perikop bacaan hari ini, para rasul bangkit dengan berani untuk memberitakan tentang Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat (ay.14). Dan ketika Roh Kudus menguasai para rasul, melalui peristiwa turunnya Roh Kudus atau peristiwa yang dikenal dengan Pentakosta (ay.2-6), maka mereka dapat berkata-kata dengan bahasa asing yang dimengerti oleh orang banyak yang datang dari berbagai daerah tersebut. Namun yang penting bukan kemampuan berbahasa lain itu, tetapi sekarang, para rasul yang telah menerima Roh Kudus itu menjadi sangat militan untuk berani memberitakan tentang Yesus Kristus yang mati di atas kayu salib dan bangkit pada hari yang ketiga. Kuasa Roh Kudus sangat nyata terlihat pada saat rasul Petrus bersaksi di hadapan banyak orang. Petrus bersaksi tentang siapa Yesus dan akhirnya banyak orang menjadi percaya sehingga ada kurang lebih 3.000 orang yang memberi diri dibaptis. Kuasa Roh Kudus itu telah memberikan suatu kuasa dalam kesaksian para rasul ketika mereka memberitakan kebenaran firman Tuhan.

Kuasa Roh Kudus yang menakjubkan itu bukan hanya bekerja dalam diri rasul Petrus, tetapi juga dapat bekerja dalam kehidupan saudara sebagai orang percaya. Petrus dapat berani bersaksi dan membuat banyak orang percaya, bukan karena ia fasih berbicara, bukan juga karena ia dapat membuat orang terharu, tetapi karena ada kuasa Roh Kudus yang bekerja dalam dirinya. Sadarkah saudara ketika saudara bersaksi dan memberitakan Injil, ada kuasa Roh Kudus yang bekerja? Anak-anak Tuhan hanya alat yang dipakai Tuhan untuk menyampaikan Injil, dan urusan menggerakkan hati para pendengar hingga mereka percaya adalah wilayah kerja dari Roh Kudus. Karena itu penting sekali untuk bersandar pada kekuatan Allah Roh Kudus ketika memberitakan Injil atau bersaksi. Oleh sebab itu, setiap bersaksi tentang siapa Yesus, jangan lupa memohon pertolongan Roh Kudus.

M3 = Melakukan FT

1. Ambil komitmen untuk bersaksi pada hari ini dan hasilnya serahkan kepada Tuhan, biarlah Tuhan yang bekerja atas kesaksian saudara!

.....................................................................................

M4 = Membagikan FT

1. Bagikan kepada orang lain bagaimana saudara dapat bersaksi dan bagaimana kuasa Roh Kudus bekerja dalam setiap kesaksian saudara.

““Kamu akan menerima KUASA, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu,

dan kamu akan menjadi SAKSI-Ku ... Sampai ke ujung bumi.” Kisah Para Rasul 1:8

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”