“Hidup Dalam Ketabahan”

Kejadian 29:15-20

M1 = Menerima FT

Berdoalah agar dalam kehidupan saat ini saudara tetap tabah sekalipun banyak tantangan dan ujian yang harus dihadapi.

M2 = Merenungkan FT

1. Berapa anak yang dimiliki oleh Laban? Dan bagaimana penampilan dari anak-anak Laban? (16-17)

..........................................................................................

..........................................................................................

....

2. Karena cintanya kepada Rahel, berapa lama lagi Yakub harus rela bekerja pada pamannya, Laban? (18)

..........................................................................................

3. Bagaimana sikap Yakub menjalani masa tambahan itu? (20)

..........................................................................................

..........................................................................................

PENGAJARAN

Pohon cemara Bristlecone adalah pohon yang tertua di dunia. Beberapa di antaranya diperkirakan berumur 3.000 sampai 4.000 tahun. Pada tahun 1957, ilmuwan Edmund Schulman menemukan sebatang di antaranya, dan menamainya "Metusaleh". Pohon cemara berbongkol dan sangat tua ini hampir berumur 5.000 tahun! Pohon ini sudah ada saat rakyat Mesir membangun piramid. Pohon Bristlecone tumbuh di atas pegunungan Amerika Serikat bagian barat, di atas ketinggian kira-kira 3.050-3.350 meter. Mereka mampu bertahan hidup, bahkan di saat kondisi lingkungan yang sangat buruk sekalipun: suhu udara yang amat dingin, angin topan, lapisan udara yang tipis, dan curah hujan yang rendah.

Lea hidup di tengah lingkungan yang kurang nyaman di mana pada zaman itu para wanita dianggap sebagai harta benda. Dapat dikatakan kehidupan anak perempuan pada saat itu merupakan suatu aset yang digunakan oleh para ayah mereka untuk menyelesaikan perjanjian. Di tengah situasi yang ada, ternyata Lea, sebagai sebuah aset memiliki suatu kelemahan yaitu matanya tiada berseri bahkan terjemahan RSV (Revised Standard Version) / NASB (New American Standard Version) menyatakan: Leah’s eyes were weak (= mata Lea lemah), itulah pembukaan atau perkenalan diri tentang Lea. Bahkan jika dibandingkan dengan adiknya, Rahel jauh lebih cantik parasnya (ayat 17). Kelemahan yang dimiliki Lea juga yang membuat akhirnya Yakub lebih mencintai adiknya, Rahel. Kelemahan yang dimiliki oleh Lea juga membawa pernikahannya dengan Yakub menjadi pernikahan yang tidak dipenuhi oleh cinta yang meluap. Namun kelemahan fisik dan pernikahan yang tidak dipenuhi oleh cinta ternyata tidak membuat Lea tenggelam dalam rasa menyalahkan diri sendiri atau lingkungan yang ada di sekitarnya tetapi dapat dikatakan dia mampu bertahan hidup dalam ketabahan. Lea tetap tabah karena dirinya tetap melihat kepada Allah yang hidup dan tahu apa yang sedang dihadapinya aau apa yang harus dikerjakannya (ayat 32). Hidup dalam ketabahan yang dimilikinya juga sungguh-sungguh membawa Lea semakin mengenal siapa Allah yang dirinya sembah selama ini (ayat 33).

Saudara, jika pada saat ini saudara sedang berada atau merasakan suatu situasi dan kondisi yang tidak nyaman atau menyenangkan sehingga saudara ingin mengambil jalan atau cara yang ditawarkan dunia. Lihatlah dan kenallah Allah yang begitu mengasihi saudara sehingga saudara dapat hidup terus dalam ketabahan sekalipun situasi dan kondisi tidak menyenangkan bagi saudara. Ingatlah bahwa walau dunia acapkali mengasihi seseorang karena memenuhi syarat-syarat atau kriteria mereka, tetapi Allah selalu mengasihi saudara bukan karena penampilan fisik semata.

M3 = Melakukan FT

Persoalan hidup apa yang sedang dihadapi saat ini? Mari Hadapi dengan tabah dan pandanglah masalah itu sebagai tantangan yang harus dihadapi! Pikirkan 1 atau 2 orang yang ingin saudara dampingi dalam menghadapi masalahnya!

….......................................................................................

..........................................................................................

M4 = Membagikan FT

Sharingkan berkat firman Tuhan yang saudara dapatkan hari ini kepada saudara-saudara yang sedang berada dalam keputusaan, ketidakberdayaan dan tekanan hidup, agar mereka pun dapat terus memandang kepada Tuhan Yesus!

“Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab

apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan

yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia. ”Yakobus 1:12

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”