“Karena Ada Dosa”


1 Petrus 4:1-6
1. MENERIMA
Berdoalah agar saudara menyadari bahwa kuasa dosa nyata dan hal itu membuat penderitaan sebagai hal nyata dan harus dihadapi.
2. MERENUNGKAN
1. Apa yang dilakukan dengan waktu yang sisa dalam hidup orang percaya?  (2)
..............................................................................................
2. Bagaimana orang-orang yang tak mengenal Allah menyatakan kehendak dalam hidupnya? (3)
................................................................................................
3. Kepada siapakah Injil juga diberitakan? (6)
................................................................................................
PENGAJARAN
Kejatuhan manusia dalam dosa, telah membuat manusia berusaha semaksimal mungkin membebaskan diri dari penderitaan. Secara umum, respons manusia ketika melihat penderitaan terbagi menjadi 2; Pertama, manusia berusaha menghadapi penderitaan dengan mengembangkan berbagai keterampilan seperti berpikir positif dan berbagai cara kreatif untuk mengantisipasi penderitaan. Kedua, mencoba menyangkali atau melarikan diri dari penderitaan yang menghadang dengan menggunakan sesuatu yang dianggap berikan kelegaan atau kepuasan, seperti narkotika.

Surat Petrus pada bagian ini menyatakan bahwa setiap orang percaya harus melihat karena dosa maka penderitaan adalah sebuah realita yang harus dihadapi. Karena itu setiap orang percaya harus melihat bahwa penderitaan bukanlah hal yang melemahkan atau tidak bisa terjadi dalam hidup. Namun lihatlah penderitaan sebagai hal yang menguji apakah yang benar-benar penting bagi hidup. Penderitaan dapat juga membuat orang percaya melihat dengan jelas apa sesungguhnya prinsip hidup yang mendasari gerak dan pikiran serta hal-hal apa yang masih perlu dimurnikan di dalam dirinya. 

Saudara, dosa telah menghasilkan penderitaan namun hadapilah itu dengan keberanian. Bagaimana caranya? Dengan menggunakan setiap kesempatan dalam hidup untuk melakukan kehendak Allah, apa pun konsekuensi yang harus ditanggung. Ingatlah bahwa dasar dari tindakan saudara adalah Kristus yang juga telah mengalami penderitaan badani. Suatu penderitaan yang dilakukan demi menyelamatkan setiap manusia yang berdosa, agar mereka dapat kembali menjadi manusia yang utuh kembali seperti pertama kali Tuhan menciptakan Adam.


MELAKUKAN
Ambillah tekad untuk terus berjuang melawan kuasa kedagingan saudara dengan rindu berdoa, membaca firman Tuhan dan kehidupan yang terus dipimpin oleh Roh Kudus.
 ......................................................................................................................................................


MEMBAGIKAN
Bagikanlah berkat-berkat yang saudara terima ketika saudara taat dalam perintah Tuhan kepada sesama jemaat atau anggota komsel agar mereka juga terus hidup di dalam anugerah-Nya.
Ayat Hafalan : Roma 7:24

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”