“Menghasilkan Hidup Yang Baru”


Efesus 4:24-30


MENERIMA
Berdoalah agar saudara senantiasa menghasilkan buah-buah dari kehidupan baru saudara.


MERENUNGKAN
1. Bagaimana seseorang bisa menikmati hidup baru? (24)
.......................................................................................................
2. Apakah ciri dari kehidupan baru? (25-30)
.......................................................................................................
.......................................................................................................
.......................................................................................................


PENGAJARAN
Dalam dunia olahraga, ada satu pepatah yang berbunyi: ‘lebih mudah meraih daripada mempertahankan juara’. Hal tepat sekali, di dunia sepak bola Eropa, khususnya di UEFA  Champion League (UCL), yang umumnya hanya dapat diikuti klub-klub Eropa yang menjuarai kompetisi di negaranya masing-masing. Nah ada suatu tradisi di UCL Cup, bahwa selama ini tak pernah ada satu klub pun yang bisa meraih piala berturut-turut. Biasanya juara musim lalu sulit untuk mengulangi juara di musim berikutnya. 
Paulus menasihati jemaat Efesus untuk mematikan kehidupan duniawinya. Itu artinya, walaupun jemaat sudah memiliki hidup yang baru, namun mereka harus terus berjuang untuk menghasilkan buah dari kehidupan baru itu. Mereka harus secara sadar berjuang menepis kecenderungan untuk kembali ke kehidupan mereka yang lama. Hidup baru adalah pemberian Tuhan, tetapi pembaruan hidup itu haruslah menjadi upaya umat-Nya. Ini dilakukan agar Iblis tidak berkesempatan menjatuhkannya, tapi sebaliknya memuliakan-Nya. Proses pembaruan dari kebiasaan-kebiasaan manusia lama menuju manusia baru itu perlu diikuti dengan adanya hal-hal yang harus dibuang dan hal-hal apa yang perlu dilaksanakan secara terus-menerus (ayat 25-26,28-31). Kemudian, bagi manusia baru pun ada sebuah daftar tentang apa saja yang harus dilakukan sudah diberikan oleh Paulus (ayat 32). Pedoman semacam ini amat berguna sebagai panduan hidup untuk menuju kehidupan yang berkemenangan (ayat 23). 
Marilah saudara memohon agar Tuhan menguasai hati dan pikiran saudara dengan Roh dan firman-Nya, sehingga saudara dapat menjadi umat-Nya yang dapat terus berjuang untuk mempertahankan hidup yang kudus dan menyelesaikan pertandingan saudara sampai akhir.


MELAKUKAN
Carilah waktu untuk mendekatkan diri dengan Tuhan dan tuliskanlah tekad saudara untuk bisa senantiasa dekat dengan Tuhan melalui berbagai cara, seperti:
 ............................................................................................................
MEMBAGIKAN
Bagikanlah berkat firman Tuhan hari ini kepada sesama jemaat atau anggota komsel bahwa berkat-berkat Tuhan ketika saudara taat, tekun dan disiplin dalam persekutuan dengan-Nya!
Ayat Hafalan : Kolose 4:23-24

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”