”Alfa dan Omega”


Wahyu 22:6-17               
MENERIMA
Mohon Tuhan menolong agar saudara dapat menyerahkan seluruh hidupmu kepada-Nya, karena Dialah
MERENUNGKAN
1. Penglihatan apakah yang dilihat oleh para nabi? (6-7)
.......................................................................................
.......................................................................................
2. Apa yang dilakukan Yohanes ketika ia mendengar dan melihat semua ini? (8)
.......................................................................................
.......................................................................................
3. Apakah yang dikatakan kepada Yohanes? (12-13)
.......................................................................................
.......................................................................................
PENGAJARAN
Arti kata ‘Alfa dan Omega’, istilah yang mengacu pada huruf alfabet Yunani yang pertama dan terakhir, sangat mudah dipahami. Seperti huruf A dan Z, Alfa dan Omega juga berarti huruf “pertama” dan “terakhir”. Dalam kehidupan ini, dapat dipahami konsep ini dengan mudah. Sesuatu dimulai ... dan diakhiri. Pekerjaan dimulai ... lalu diakhiri. Tahun-tahun datang ... kemudian berlalu. Kelahiran ... kematian. Namun, ada yang istimewa dan unik tentang kata Alfa dan Omega yang tercantum dalam kitab Wahyu  ini (1:8,11; 21:6; 22:13). Yesus Kristus menggunakan istilah itu untuk menggambarkan Dirinya. Istilah ‘Alfa dan Omega’ itu mengacu pada ketuhanan-Nya yang kekal, yang tidak berubah, yang tiada dibatasi oleh waktu.
Dalam Alkitab, dua kata tersebut memiliki makna yang sangat dalam sehingga hampir tidak dapat dimengerti. Yesus, Sang Alfa tidak memiliki awal. Dia telah ada sebelum semuanya ada dan sebelum dunia ini dijadikan. Sebagai penyebab utama dari segala sesuatu yang ada di dunia ini, Yesus tidak dapat dibatasi oleh kata Alfa. Dan sebagai Omega, seperti yang diketahui, Dia bukanlah “yang akhir” atau Dia dalam Tuhan Yesus tiada batas walau pun dalam kemanusian-Nya yang bisa terbunuh dan mati. Namun sesungguhnya, Dia akan terus hidup di masa mendatang yang kekal dan tanpa akhir. 
Sungguh menakjubkan dan menggetarkan hati pandangan tentang Tuhan orang-orang Kristen ini. Dia adalah Alfa dan Omega, Allah Yang Kekal dan berkuasa. Tidak hanya itu, Dia adalah Juruselamat mereka dan juga saudara. Oleh karena itu, Dia layak menerima pujian, hidup, serta segala kepunyaan saudara. Tinggal beberapa saat lagi tahun yang baru tiba. Marilah saudara menyerahkan diri, keluarga, study, usaha dan pelayanan kita kepada-Nya, percayalah, Dia berkuasa mengendalikan semuanya.
MELAKUKAN
Buatlah ibadah syukur bersama keluarga, dan naikkanlah permohonan dan ucapan syukur kepadanya.
 ...........................................................................................
 ...........................................................................................
MEMBAGIKAN
Bagikanlah berkat yang saudara dapat kepada orang lain, agar mereka tahu  akan tujuan hidup mereka di dalam Dia.
Ayat Hafalan : Efesus 3:20

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”