“Diciptakan Menjadi Serupa Kristus”


Roma 8:26-30 
MENERIMA
Berdoalah agar Saudara bisa memahami bahwa Saudara diciptakan untuk menjadi serupa dengan Kristus.
MERENUNGKAN
1. Untuk apakah Roh membantu anak-anak Tuhan dalam kelemahan mereka? (26)
.......................................................................................
.......................................................................................
2. Bagaimana Allah bekerja dalam diri mereka? (28)
.......................................................................................
.......................................................................................
3. Apakah tujuan yang ditentukan bagi semua orang yang  telah dipilih-Nya? (29)
.......................................................................................
.......................................................................................
PENGAJARAN
Perjalanan hidup manusia ciptaan-Nya, tak  dibiarkan atau dilepaskan begitu saja. Dia terus memelihara mereka, bahkan jika mereka mengalami kelemahan atau masalah (ayat 26). Semua itu dilakukan agar mereka hidup sesuai dengan rencana Allah dan makin menyerupai Penciptanya (ayat 29). Dan itulah karya Roh Kudus yang memoles karakter seseorang agar serupa Kristus. Dan Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung di antara banyak saudara. Di sinilah Roh Kudus bekerja untuk mempertobatkan, mengubah pola pikir, dan 'mengenakan' karakter Kristus dalam kehidupan anak-anak-Nya. Dan semuanya sudah ada di dalam penentuan Allah sendiri.

“Sebagaimana bapak, begitu pula anaknya”, adalah sebuah ungkapan yang menggambarkan kemiripan dalam keluarga. Pada umumnya, seorang bapak akan senang jika anaknya memiliki kemiripan dengannya. Demikian pula dengan Allah ketika menciptakan manusia segambar dan serupa dengan Allah, Dia akan senang melihat kehidupan anak-anak-Nya yang “mirip” dengan Dia. Dan profil dan karakter dari keserupaan itu ada di dalam Kristus. Artinya, mereka semua diciptakan untuk menjadi serupa dengan Kristus. Tetapi ingat mereka bukan Allah, hanya menjadi kopi-an atau menyerupai-Nya.

Allah memberi saudara waktu di dunia ini untuk membangun dan meguatkan karakter saudara bagi kehidupan di surga kelak. Dunia ini adalah tempat yang tepat bagi pelatihan karakter saudara. Karakter saudara pada dasarnya merupakan kumpulan dari kebiasaan-kebiasaan saudara. Dia ingin membuat saudara serupa dengan Diri-Nya sendiri sebelum Dia membawa saudara ke surga untuk kemudian menikmati persekutuan yang kekal bersama-Nya. Inilah hak istimewa terbesar saudara, tanggung jawab saudara dan tujuan akhir saudara.

MELAKUKAN
Buatlah sebuah ‘proyek’ dengan beberapa saudara seiman untuk melakukan sesuatu yang makin memoles karakter dan hidupmu untuk makin serupa dengan Yesus:
 ...........................................................................................
...........................................................................................
MEMBAGIKAN
Sharingkan berkat firman Tuhan hari ini kepada saudara-saudara seiman supaya mereka hidup makin serupa dengan Kristus.
Ayat Hafalan : 2 Korintus 3:18

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”