“Mempengaruhi Kekekalan Seseorang”


Ibrani 9:25-28
MENERIMA
Mintalah hikmat dari Tuhan untuk bisa membagikan hidup yang kekal dalam Tuhan Yesus Kristus kepada orang lain.
MERENUNGKAN
1. Apa yang telah ditetapkan pada manusia? (27)
.......................................................................................
2. Apa yang telah ditetapkan kepada Kristus? (28a)
.......................................................................................
.......................................................................................
3. Apa yang akan dinyatakan Kristus sesudah itu? (28b)
.......................................................................................
.......................................................................................
PENGAJARAN
Apa yang menjadi ketakutan terbesar manusia pada umumnya? Bagi banyak orang, akhir sebuah kehidupan atau biasanya disebut KEMATIAN merupakan hal yang menakutkan dan ingin dihindari oleh siapa pun di dunia ini. Walau pun manusia takut, tidak bisa menerima, atau berusaha menghindarinya namun perjalanan hidup di dunia ini tetap akan diakhiri lewat kematian bagi setiap manusia. Ini adalah hal yang tidak dapat ditawar lagi, bersifat mutlak ketika Allah sudah menetapkan waktunya. 

Yesus yang adalah Anak Allah, yang Mahakekal, yang tidak mungkin mati, namun  ketika menjelma jadi manusia datang ke dunia ini, Dia pun harus melewati pengalaman kematian, bahkan pengalaman yang mengerikan, yaitu dengan cara disalib. Akan tetapi ada perbedaan yang besar antara kematian manusia pada umumnya dengan kematian Yesus. Kematian Yesus membawa keselamatan bagi banyak orang yang percaya pada-Nya karena Ia telah menanggung dosa mereka. Ia cukup mati sekali saja untuk memberikan hidup yang kekal kepada orang-orang yang mau mengakui Dia sebagai Juruselamat-Nya. Mengapa Ia bisa dan sanggup memberikan kehidupan kekal lewat kematian-Nya? Karena Ia adalah Anak Allah! Pada suatu hari kelak, Ia akan datang kembali menghakimi setiap orang menurut perbuatannya dan orang yang telah percaya kepada-Nya akan beroleh hidup yang kekal sedangkan yang tidak percaya, akan menanggung dosanya sendiri dan beroleh penghukuman yang kekal. Luar biasa! Ini kematian yang tidak sia-sia malah memberi dampak kekekalan!

Saudara, tahukah Saudara akan hal ini? Saat ini setiap anak-anak Tuhan sedang menantikan Ia datang kembali untuk menghakimi setiap orang. Ketika Ia datang kelak, apakah Saudara termasuk orang yang akan beroleh hidup yang kekal ataukah hukuman kekal? Kalau Saudara sudah beroleh anugrah-Nya, beritahukanlah kabar baik ini kepada orang lain supaya mereka juga boleh menikmati hidup yang kekal. Dan akhirnya, kehidupan Saudara pun memberikan dampak kekekalan bagi hidup orang lain!

MELAKUKAN
Tuliskanlah orang-orang yang ingin Saudara injili dengan anggota Komsel Saudara supaya mengalami kehidupan dalam kekekalan:
 ...........................................................................................
...........................................................................................
MEMBAGIKAN
Sharingkan berkat firman Tuhan hari ini kepada saudara-saudara seiman supaya mereka memiliki hati seperti hati Kristus.
Ayat Hafalan : Yohanes 6:27

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”