“Rencana Pengkhianatan”


Lukas 22:1-6 
MENERIMA
Berdoalah agar Tuhan Allah berkuasa atas hidup Saudara sehingga Saudara dapat melawan setiap godaan dosa.
MERENUNGKAN
1. Apa yang direncanakan oleh para imam kepala dan ahli Taurat terhadap Yesus? (2)
.......................................................................................
2. Apa yang terjadi pada Yudas dan kemudian apa yang dipersiapkannya? (3-4)
.......................................................................................
.......................................................................................
3. Apakah yang direncanakan oleh Yudas? (5-6)
.......................................................................................
.......................................................................................
PENGAJARAN
Paskah merupakan perayaan penting bagi warga Yahudi. Biasanya Paskah diikuti perayaan hari Raya Roti tidak beragi. Kedua hari raya tersebut merupakan satu perayaan. Paskah mengingatkan malam ketika Tuhan menyelamatkan umat-Nya sehingga mereka bisa bebas keluar dari perbudakan Mesir (Keluaran12). Sementara hari raya ‘Roti Tidak Beragi’ mengingatkan perjalanan keluar dari Mesir dan juga awal masa penuaian (Imamat 23:5-8). Pada masa perayaan Paskah, umat Yahudi dari berbagai tempat datang menuju kota Yerusalem untuk merayakannya. Dalam konteks perayaan Paskah  ini, dilaporkan bahwa para pemimpin agama Yahudi putus asa menghadapi Yesus. Mereka tidak punya cara lain kecuali membunuh-Nya. Tetapi bagaimana caranya? Saat itu sedang terjadi perayaan nasional di mana orang ramai berkumpul di Yerusalem. Mereka takut upaya membunuh Yesus akan mengundang keributan massa. Karena itu upaya untuk membunuh Yesus harus dilakukan diam-diam. Dalam situasi demikian Yudas, salah seorang murid Yesus, menemui pemimpin agama Yahudi. Yudas menyanggupi rencana pemimpin agama Yahudi. Jadi dapat dibayangkan betapa gembiranya mereka menerima tawaran Yudas, yang adalah orang dalam sendiri!
Ketika Iblis mempengaruhi seseorang maka berbagai bentuk kerusakan dan kehancuran akan terjadi. Pengaruh Iblis membuat Yudas tidak segan-segan menjual gurunya yang selama ini dekat dengannya. Yudas berkomplot bersama pemimpin agama Yahudi untuk membunuh Yesus. Yudas menjadi contoh bagaimana murid Tuhan mungkin saja menjadi pengkhianat. Ini jadi peringatan bagi siapa pun untuk memeriksa diri: masih adakah hal-hal tersembunyi yang merupakan pengkhianatan Saudara kepada-Nya?. Paskah mengingatkan Saudara juga untuk mengoreksi karakter hidup Saudara. Sudahkah kasih Yesus telah melembutkan kekerasan hatimu?


MELAKUKAN
Tuliskanlah orang-orang yang ingin Saudara injili dengan anggota Komsel Saudara supaya mengalami kehidupan dalam kekekalan:
 ...........................................................................................
...........................................................................................
MEMBAGIKAN
Sharingkan berkat firman Tuhan hari ini kepada saudara-saudara seiman supaya mereka memiliki hati seperti hati Kristus.
Ayat Hafalan : Lukas 22:22

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”