“Hari Penghakiman”

Wahyu 20:11-15 
MENERIMA
Berdoalah agar Saudara menghadapi hari penghakiman sebagai hari yang menyenangkan sebab itulah hari dimana anak-anak Tuhan memperoleh kemenangan yang kekal.
MERENUNGKAN
1. Apa yang diminta Paulus untuk dicamkan jemaat? (6)
.......................................................................................
.......................................................................................
2. Bagaimana seharusnya konsep orang percaya dalam hal memberi? (7)
.......................................................................................
.......................................................................................
3. Bagaimana orang percaya melihat Allah ketika dirinya memberi bagi sesama? (8-10)
.......................................................................................
.......................................................................................
PENGAJARAN
Di akhir zaman nanti semua orang pasti akan menghadapi hari penghakiman. Pada waktu itu Allah yang Mahakudus, Mahaadil, dan Mahatahu akan duduk di atas tahta-Nya menghakimi semua orang. Pada waktu itu Allah akan menghakimi setiap orang berdasarkan dua jenis kitab yang dibuka. Pertama, kitab yang berisi catatan nama-nama orang yang sudah menerima Yesus Kristus sebagai Juruselamat pribadi. Kedua, catatan tentang perbuatan-perbuatan baik dan dosa-dosa yang dilakukan setiap manusia. 

Demikian juga setiap orang percaya akan diadili berdasar dua kitab tersebut. Setiap tindakan dan dosa mereka di dunia akan dinyatakan dan dimintai pertanggung jawaban. Namun orang-orang percaya akan mendapat pembelaan dari Kristus atas semua dosa mereka, sebab semua dosa mereka telah ditanggung-Nya di atas kayu salib. Kemudian mereka menerima pahala atas kesetiaan mereka melayani dan mengasihi Tuhan. Sebaliknya, mereka yang menolak Yesus akan dinyatakan bersalah dan dilemparkan ke dalam neraka kekal.

Firman Tuhan hari ini mengingatkan Saudara bahwa siapa pun pasti akan menghadapi hari penghakiman itu. Sekalipun dulu Saudara sudah melakukan banyak dosa, Saudara tidak perlu takut karena memiliki Kristus sebagai pembela. Namun di sisi lain, Saudara juga perlu terus mengingat bahwa baik kesetiaan maupun hidupmu akan dinilai Allah. Oleh karena itu, sebagai orang yang telah menerima Kristus, Saudara harus terus berusaha hidup kudus di hadapan Tuhan dan terus giat melayani Tuhan, serta perlu terus memacu diri untuk terus bertumbuh dan berbuah, sehingga di hari penghakiman nanti Allah akan menilai Saudara sebagai hamba yang setia.
MELAKUKAN
Ambil komitmen untuk mendoakan para pemimpin Kristen, aktifis dan orang Kristen yang Saudara kenal agar mereka terus mengalami kemenangan iman:
 ...........................................................................................
...........................................................................................
MEMBAGIKAN
Sharingkan kebenaran firman hari ini sehingga orang lain ikut juga terlibat dan peduli dalam mendoakan sesamanya.

Ayat Hafalan: Wahyu 17:14

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”