“Dikuasai Kesabaran”

Mazmur 37:1-11 
MENERIMA
Berdoalah agar Saudara selalu diberikan kesabaran dalam menghadapi setiap pergumulan dalam keluarga Saudara.
MERENUNGKAN
1. Apa yang dilakukan Tuhan bagi ana-anak-Nya? (4)
.......................................................................................
.......................................................................................
2. Apa yang harus dilakukan di hadapan Tuhan? (7)
.......................................................................................
.......................................................................................
3. Bagaimana seharusnya seseorang mengontrol luapan emosinya? (8)
.......................................................................................
.......................................................................................
PENGAJARAN
Ada sepasang suami-istri telah sekian lama bercerai, karena konflik yang tidak pernah kunjung usai. Namun, seiring berjalannya waktu, timbullah penyesalan dalam hati mereka masing-masing atas apa yang telah mereka lakukan itu. Mereka menyesali keputusan yang diambil pada masa lalu, dan sekarang mereka ingin berbaikan kembali. Seiring berjalannya waktu, sekarang mereka sama-sama menyadari bahwa keputusan untuk bercerai saat itu, hanya dikarenakan keegoan masing-masing, dan ketidaksabaran dalam menghadapi dan menyelesaikan masalah mereka dengan kepala dingin.

Daud mengatakan “Serahkanlah hidupmu kepada TUHAN dan percayalah kepada-Nya, dan Ia akan bertindak” (ayat 5). Ketika Daud bertemu dengan orang-orang jahat, ketika masalah datang silih berganti dalam hidupnya, dia tetap belajar untuk berserah pada Tuhan. Dan dengan iman yang penuh, sambil melihat bagaimana Tuhan bertindak, Daud mengambil langkah untuk berdiam diri dan menantikan Tuhan. Daud hanya mengerjakan bagian yang bisa dilakukannya, dan yang menjadi bagian Tuhan dia hanya menanti dengan sabar sambil berserah kepada Tuhan agar Ia bertindak. Inilah arti seorang yang dikuasai oleh kesabaran, dan membiarkan kehidupannya dipercayakan sepenuhnya pada Tuhan.

Sekalipun masalah dalam setiap keluarga berbeda-beda, tetapi solusinya adalah sabar dalam menghadapi masalah tersebut. Saudara mungkin sudah cukup sabar dan putus asa dengan masalah yang Saudara hadapi. Setiap usaha yang Saudara lakukan selalu menemui jalan buntu. Satu hal yang harus Saudara praktikkan terus, yaitu berdiam diri di hadapan Tuhan, berdoa dan nantikanlah Dia bertindak atas masalahmu. Biarlah kesabaran menguasai Saudara karena itulah bukti bahwa Saudara beriman dan mengasihi Tuhan.
MELAKUKAN
Renungkan aspek apa yang menjadi halangan Saudara untuk tidak berkomitmen dalam keluarga, mintalah Tuhan menolong Saudara mematahkannya.
 ...........................................................................................
 ...........................................................................................
MEMBAGIKAN
Bagikan kebenaran firman hari ini kepada anggota komsel atau rekan rohani Saudara agar mereka dikuatkan!.
Ayat Hafalan: Filipi 2:5

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahan Komsel: MENJADI ORANG KRISTEN YANG MENULAR

“Persembahan Pembangunan Gereja”

“Keluarga yang Menjadi Kawan Sekerja Allah”